Friday, June 17, 2016

Ramadhan Salurkan Buku untuk Kepedulian dan Gerakan Membaca

DI bulan suci ramadhan Badan Wakaf Nusantara turut berbagi buku kepada para penikmat dan pencinta buku. Berbagi buku tidak hanya untuk kalangan tertuntu, akan tetapi mencakup komunitas maupun lembaga yang turut berpartisipasi atas program gerakan membaca.

Alhamdulillah pada bulan ramadhan ini sudah menyalurkan pengiriman paket buku untuk kota Jakarta dan Kota Semarang. 

Program berbagi bagi menjadi agenda rutin Badan Wakaf Nusantara yang turut memiliki kepedulian pada bidang pendidikan khususnya Gerakan Indonesia Membaca.


Agus Munif Ketua Yayasan Badan Wakaf Nusantara mengungkapkan bawasanya kita memiliki rasa kepedulian, salah satu yang sederhana adalah kepedulian terhadap ilmu pengetahuan. Dan salah satu sumber ilmu adalah buku.

"Maka kami memiliki kewajiban akan hal tersebut, yakni dengan berbagi buku sesuai dengan gerakan kami yakni Nusantara Membaca," tuturnya

"Kami amat berterima kasih kepada para donatur dan kami juga menerima sumbangan buku maupun alat tulis yang akan dibagikan kepada mereka yang turut peduli terhadap gerakan membaca," lanjutnya

Jentera

Author & Editor

Yayasan Badan Wakaf Nusantara

0 comments:

Post a Comment